Kabar Otomotif Terbaru

Wednesday, January 3, 2018

SPESIFIKASI DATSUN GO - CROSS


SPESIFIKASI MESIN DATSUN GO - CROSS
Tipe Mesin
HR12DE
Tenaga Maksimal
67 HP
Torsi Maksimal
140 Nm
Transmisi
5 MT
Volume Mesin
1200cc

Mesin yang akan di terapkan oleh mobil Datsun Go Cross ini adalah mesin bertipe HR12DE 12 katup dengan kapasitas 1.200 cc atau lebih tepatnya 1.198 cc. Mesin yang di pakai datsun GO Cross ini menggunakan 3 silinder dan mampu mengeluarkan tenaga hingga 67 Hp sehingga mampu mencapai maksimum torsi 104 Nm. Tidak hanya itu saja, mesin ini akan menggunakan teknologi ‘perfect circle bore machining’ yang diadopsi dari mesin mobil balap sehingga dapat menghasilkan power dan tenaga maksimum untuk Datsun GO Cross. Dengan teknologi mesin tersebut, pengguna akan menyukai kecepatannya dari mesin tersebut. Selain itu, untuk sistem counterbalance-nya meminimalkan suara dan getaran untuk memberikan ketenangan kepada pengemudi. Tenaga mesin Datsun Go Cross tersebut akan disalurkan melalui sistem transmisi manual 5 percepatan dengan jenis gigi kemudi Rack and Pinion. Dan, sistem suplai bahan bakarnya mengandalkan teknologi injeksi MPFI yang pastinya membuktikan bahwa spesifikasi Datsun Go Cross ini lebih efisien dan optimal.




EKSTERIOR DATSUN GO CROSS
Lampu Depan
LED HeadLight
Lampu Belakang
LED TailLight
Desain
D-Cut
Velg
Alloy
Bagian atas
Aerodynamic Roof Rack

Hadir dengan gaya modern demi meraih sukses di pasaran mobil di indonesia, datsun memberikan kesan berbeda dari sebelumnya. Dengan desain yang lebih dinamis dan terdefinisi. Dalam banyak hal, Datsun Go Cross adalah proyek dengan posisi, kepribadian, dan gaya tersendiri yang mencerminkan bahasa desain Datsun di masa depan. Desain D-Cut Datsun yang familiar kini berukuran lebih besar, lebih menantang, dan lebih ekspresif. Selain itu, posisinya pun diletakkan lebih ke atas untuk menonjolkan tepian bonnet (hidung mobil) yang lebih tinggi berlapis ‘black-chrome’ (‘krom-hitam’) dramatis yang didesain untuk menegaskan kemampuan mobil yang lebih tangguh. Fitur unik lainnya dalam Datsun Go Cross ini adalah LED headlights dan LED tail-lights yang berkesan modern pada bagian depan dan belakang mobil. Bahkan, terdapat roof rack aerodinamis yang terintegrasi dalam posisi di atap mobil bercat hitam. Atap mobil dihiasi pola grafis yang terinspirasi dari logo Datsun – fitur yang nantinya ditawarkan sebagai personalisasi ekstensi mobil. Dengan kita melihat pada sektor tersebut, Mas Sena bisa sedikit menyimpulkan bahwa spesifikasi Datsun Go Cross ini memang memiliki konsep yang futuristik dan penuh dengan gaya era modern.



INTERIOR & FITUR DATSUN GO CROSS
Kapasitas Jok
7 Seater
AC
Dengan Ventilasi Belakang
Dashboard
Mobile Docking Station
Sistem Kemudi
Sensitive Electric Power
Jok
Low Fatigue

Tampil lebih elegan mulai tampak pada setiap sisi ruang kabin yang didesain modern dan luas. Ruang kabin yang luas ini merupakan suatu kewajaran mengingat mobil ini memang memiliki bentuk bodi yang cukup besar dan mampu menampung hingga 5 penumpang sekaligus. Dan, pada bagian dashboard Datsun Go Cross ini, datang dengan dilengkapi dengan teknologi Mobile Docking Station yang akan membuat smartphone milik pengguna tetap dalam posisil di dashboard sehingga akan memudahkan bagi pengguna ke fitur musik, aplikasi navigasi, dan panggilan hands-free. Mobile Docking Station pada Datsun Go Cross ini memang dirancang untuk setiap smartphone yang sistemnya sudah terhubungkan dengan speakers dan pengaturan volume yang terintegrasi dengan tombol di dashboardnya. Pada bagian dashboardnya juga tersedianya input auxiliary dan jack 3.5 mm yang akan menyalurkan ponsel ke Mobile Docking Station. Bahkan, slot USB pun sudah disediakan oleh pihak Datsun Go Cross ini sebagai sumber daya untuk mengisi baterai pada smartphone anda. Di sisi lain, speedometernya pun juga didesain dengan konsep yang elegan di mana sudah dilengkapi penunjuk digital tachometer dan penunjuk gigi atau transmisi, kecepatan dan informasi bahan bakar dengan gaya digital display sehingga control pengemudi terhadap mobilnya lebih optimal. Menginjak pada joknya, Datsun Go Cross mengusung desain jok Low-Fatigue yang dirancang khusus untuk memberikan kenyamanan kepada pengemudinya ketika mengemudikan mobil ini. Bahkan, untuk mempermudah pengendaranya dalam mengemudikan mobil ini, Datsun Go Cross mengandalkan sistem kemudi Speed-Sensitive Electric Power Steering yang dirancang dengan power assist sehingga bisa menyesuaikan dengan kecepatan. Pada kecepatan rendah, seperti ketika Anda sedang parkir, sistem ini akan membantu pengemudinya sehingga lebih mudah untuk bermanuver di tempat yang sempit. Pada kecepatan tinggi, sistem akan membuat steering lebih berat, untuk kontrol penuh. Memang, secara keseluruhan interior dari spesifikasi Datsun Go Cross ini didesain dengan konsep yang mewah dan mengedepankan kenyamanan.

KAKI & REM DATSUN GO CROSS
Jarak Sumbu Roda
2.450 mm
Rem Depan & Belakang
Ventilated, Disk, ABS EBD
Suspensi Depan & Belakang
MarcPherson Strut With Coil Spring dan Torison Beam
Panjang x Lebar x Tinggi
3.955mm, 1.635mm, 1,490mm
Ukuran Ban
155/70 R13


untuk ukuran ground clearance dari spesifikasi Datsun Go Cross yaitu 170 mm. Dengan ukuran ground clearance yang di ketahui cukup tinggi, mobil ini siap dikendarai di semua medan jalan. Bahkan, Datsun Go Cross ini juga memiliki jarak sumbu roda hingga 2.450 mm yang akan memudahkan pengemudi untuk putar balik di jalan yang sempit. Untuk menunjang kenyamanan dan keselamatan saat berkendara bagi para penggunanya maka Datsun merancang mobil ini dengan sistem pengereman cakram yang berventilasi. Sistem ventilasi akan membantu anda mengurangi gangguan kinerja rem saat mengalami overheating, artinya pengguna akan lebih aman dan daya tahan rem yang lebih lama pada Datsun Go Cross ini. Tak cukup sampai disitu, suspensi MacPherson pada sektor depan dan suspensi belakang Sorot Pilin pun akan semakin membuat pengemudi beserta penumpang di bagian belakang akan lebih nyaman saat menunggai mobil tersebut. Selain itu, pengemudinya pun akan lebih mudah dalam mengontrol kinerja kecepatan dari mobil ini. Spesifikasi Datsun Go Cross ini pun juga dilengkapi dengan velg Alloy Wheels Black Polish 15 inci yang akan memberikan tampilan mobil tampak lebih sporty dan modern. untuk menunjang keselamatan maka Datsun Go Cross ini dibekali dengan sistem pengereman rem cakram yang berventilasi di mana dengan rem tersebut maka pengemudi akan mudah mengontrol laju dari mobil yang dikendarainya tersebut.

Share:

0 coment�rios:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Blog Archive